Jumat, Agustus 28, 2009

SELF: Sukses adalah taqdir Anda.

Dan Tulisan ini lebih banyak mengedepankan Al-Qur’an, alasannya, karena Kitab Suci ini merupakan sumber utama ajaran Islam yang telah melahirkan sekian banyak disiplin ilmu Keislaman, sekaligus menjadi rujukan untuk penetapan bahkan pembenaran sekian rincian ajaran.

Dibandingkan pendapat penulis sendiri atau yang lainnya, yang sangat terbatas ini. Al-Qur’an telah sangat memadai untuk dijadikan ‘referensi utama’dari upaya penulisan buku ini sesuai judul buku, bahkan Al-Qur’an diyakini penulis memiliki makna yang maha dalam, nun jauh disana dalam kebenaran Yang Maha Mutlak, sungguh maha luas maknanya dari yang penulis pahami maksudnya, dengan segala kerendahan hati dalam keterbatasan ini diharapkan penulis dapat menyampaikan sesuatu yang menurut penulis akan menjadi amal ibadah penulis untuk memohon keridhoan dan ampunan-Nya, agar penulis tidak menjadi Manusia yang sia-sia, saat ini dan nanti. Demikian juga diharapkan pembaca mendapat hal yang sama seperti cita-cita penulis, mudah-mudahan.

“Apakah kamu mengira bahwa sesungguhnya Kami menjadikan kamu sia-sia dan kamu tidak akan dikembalikan kepada Kami lagi ?”
(QS Al mu’minun – orang-orang beriman [23] : 115 )

Mengapa demikian ? singkatnya penulis langsung kepada persoalan utama kita sebagai Manusia yang semuanya memiliki cita-cita meskipun dalam realita berbeda-beda, adakah yang salah ?
Apakah saat ini Anda sedang menjalani hidup sukses dengan serba keberlimpahan materi meskipun ‘keluarga berantakan’ atau berbagai ‘problema Diri’ dalam hiruk pikuk gemerlapnya kehidupan dunia ? atau Anda termasuk yang sedang menjalani ‘seolah-olah hidup sukses’ padahal ?, atau Anda hidup ‘biasa-biasa’ saja tanpa memperdulikan kategori-kategori sukses atau tidak, meskipun ada keinginan untuk menikmati kehidupan yang berkelimpahan materi, namun apa daya? Mengapa demikian ? Apa urgensinya buku ini ? Mengapa Anda harus sesegera mungkin ‘terlibat’ dalam eksplorasi buku ini beserta kegiatan pelatihannya ?

Perkenankanlah saya untuk menyampaikan alasan-alasan mengapa buku ini menjadi penting buat Anda.
Dalam dekade tujuh tahun terahir ini saya menyaksikan ‘kenyataan-kenyataan’ yang antagonis, memprihatinkan, yang melanda negeri tercinta ‘yang subur makmur, loh jinawi’ ; ‘tongkat kayu jadi tanaman’; Dan alam memang demikian adanya, alam senantiasa mengelola Dirinya secara harmonis, namun sebaliknya dengan mahluk yang namanya ‘Manusia’ dalam kurun waktu tersebut demi mengejar ‘ hidup sukses’ telah dengan sangat terang-terangan menghalalkan segala cara.

Buku ini diharapkan akan menjadi pegangan, telah dilakukan dengan perbuatan yang tidak terpuji; mereka dengan berbagai latar belakang sosial status dari mulai yang kiayi sampai priyayi, dari yang pengusaha sampai penguasa, lengkaplah sudah.

Sebagai bukti diberitakan media cetak dan elektronik belakangan ini, ‘tokoh-tokoh’ demi meraih hidup sukses yang telah menjadi rahasia umum seperti :

• Pejabat publik institusi yang mengurusi jalannya demokrasi dengan latar belakang akademisi, tokoh LSM, guru besar, aktivis masyarakat dan serenceng status sosial lainnya, dengan jelas dan terbukti telah melakukan : Penyuapan dan Korupsi. Menurut ukuran materi, kekuasaan dan kehormatan, mereka hidup sukses secara berkelimpahan, berkuasa dan terhormat, namun dari cara, metode dan pola pikir mereka jelas-jelas melakukan ‘kesalah kaprahan’ dalam metoda mengelola hidup, dengan berahir penyesalan sepanjang hayat mereka, dan lebih celaka lagi, beban moral ini ditanggung oleh keluarga, karena hukuman masyarakat lebih kejam, dari hukum manapun juga.

• Dan paling menyedihkan dan memalukan, Korupsi ratusan milyar yang dilakukan oleh oknum pejabat Departemen yang mengurusi soal ibadah umat Islam ( urusan Haji ) demi mengejar ‘hidup sukses seolah-olah’ mereka berani menghalalkan segala cara.

Pedoman dan panduan hidup secara nyata, dan hasilnya langsung dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari secara nyata pula.

Menjadi Kaya raya dengan tidak harus melakukan korupsi atau menipu;
Menjadi Penguasa dengan tidak harus melakukan money politic;atau Curang
Menjadi Sehat dengan tidak harus tergantung dokter dan obat-obatan;
Menjadi Cerdas secara alamiah.-

Tidak butuh waktu tahunan, cukup beberapa bulan, atau bahkan mungkin minggu plus mengikuti Pelatihan Intensif, telah dapat dirasakan hasilnya untuk selamanya: “Bagaimana ‘nikmat’nya mengelola hidup sukses sesuai fitrah Manusia, dengan membangkitkan potensi-potensi spiritual Anda, yang pada ahirnya semua akan berjalan seperti air mengalir mengikuti arus “Qudrat dan Iradah-Nya”, hanya ada satu keniscayaan yakni sampai ketujuan, luar biasa dahsyatnya, bahkan bisa lebih dari itu.

Yang Pasti buku ini lebih banyak mengetengahkan kutipan-kutipan dari Al-Qur’an, dan yang pasti pula buku ini tidak akan ada manfaatnya bagi anda yang ragu-ragu atau ragu sempurna..
Tahap awal yang diperlukan haruslah ‘yakin’ sempurna, bahwa setiap orang memiliki potensi yang dianugerahkan oleh Yang Maha Mutlak, untuk dapat mengelola hidup sukses secara hakiki saat ini dan nanti.

Sebagai mana disitir oleh Vincent M.Roazzi mengatakan :”Kalau kita biarkan alam menempuh jalannya sendiri, kita akan mencapai potensi maksimal kita ; Kita, manusia, terus berupaya menjadikan segalanya lebih baik, padahal mereka sudah sempurna sedari awalnya; Sama seperti halnya segalanya di alam semesta ini sudah sempurna, demikian jugalah Anda. Sukses adalah taqdiri Anda.”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar